Screenshot Admin Uzma

Form Pengaturan
closeForm Pengaturan

Banyak pengaturan yang dapat disesuikan dengan kebutuhan Anda. Termasuk untuk mengatur apakah jadwal solat ditampilkan atau tidak, seperti dalam penggunaan Uzma untuk selain masjid, seperti sekolah, restoran, instansi, dan lain sebagainya

Pengaturan Untuk Masjid
closePengaturan Untuk Masjid

Untuk penggunaan Uzma di masjid, maka Anda dapat mengubah banyak opsi seperti siapa qori' yang akan diputar setiap akan azan, waktu imsak, dan lain-lain

Pengatuan Jadwal Solat
closePengatuan Jadwal Solat

Jadwal solat dalam Uzma dihitung dengan rumus-rumus astronomi/ilmu hisab yang fleksibel. Dan juga dihitung berdasarkan lokasi lintang, bujur dan ketinggian dari permukaan air laut masing-masing masjid. Sehingga jadwal solat Uzma lebih presisi karena tidak menggunakan standard 1 propinsi atau kabupaten/kota, tetapi betul-betul jadwal solat untuk masjid itu sesuai dengan letak geografis dan topografinya.

Lebih Lanjut Untuk Masjid
closeLebih Lanjut Untuk Masjid

Anda dapat mengatur waktu dhuha, imsak, format jam, jeda waktu solat, dan masih banyak lagi

Koreksi Waktu Solat
closeKoreksi Waktu Solat

Meskipun waktu solat Uzma sudah dihitung otomatis dengan berbagai variabel yang dapat diubah, tetapi ada kemungkinan ada kondisi aturan lokal yang menginginkan penambahan atau pengurangan waktu solat dari yang sudah terhitung. Hal ini dengan mudah dapat dilakukan dengan Uzma.

Jadwal Solat Bulanan
closeJadwal Solat Bulanan

Anda dapat melihat tabel jadwal solat setiap bulan, bahkan Anda dapat mencetaknya ke printer. Jadwal solat ini dihitung otomatis dan itulah jadwal yang akan dipakai Uzma setiap harinya.

Pengaturan Audio Terjadwal
closePengaturan Audio Terjadwal

Uzma tidak hanya digunakan di masjid, tapi juga dapat digunakan untuk universitas, sekolah, pesantren dan yang lain. Audio terjadwal sangat membantu sekolah untuk menjadi pengganti bel otomatis untuk jam masuk, jam istirahat, jam pulang, bahkan juga bisa digunakan untuk memutar AlQuran atau lagu kebangsaan, hymne sekolah pada jam-jam tertentu. Penggunakan lain juga dapat digunakan untuk memutar audio pengumuman pada hari, jam, tanggal tertentu.

Contoh Audio Terjadwal
closeContoh Audio Terjadwal

Ini salah satu contoh audio terjadwal yang diputar di semua bulan (tidak dibatasi bulan tertentu), juga setiap hari (tanggal), pada hari Senin sampai Sabtu, sementara hari Minggu/Ahad tidak diputar. Dan juga diputar 2 kali setiap hari, yaitu jam 08:00 dan jam 11:00.

Gambar-gambar diatas adalah contoh tampilan aplikasi Uzma Client yang dijalankan dari aplikasi Uzma Client dari Google Play . Aplikasi Uzma Client ini gratis yang dibuat untuk memudahkan untuk koneksi ke server Uzma. Jika Anda tidak mau menggunakan aplikasi Uzma Client, maka Anda dapat menggunakan browser baik dari PC/Desktop atau dari smartphone. Browser yang direkomendasikan adalah Google Chrome.

Temukan di Google Play

Terakhir diupdate 24 Mar 2019 02:53am